Pindah ke tempat baru memang butuh adaptasi. Ini adalah tips-tips yang bisa kamu ikuti biar bisa cepat merasa nyaman di tempat baru, dan kamu bisa fokus mengejar mimpimu!
Dekorasi kamar sesuai selera
Coba kenali gaya dekorasi kamar tidur yang kamu suka. Entah itu yang simpel, industrial, hitam-putih, floral, bohemian, warna-warni, atau apa pun yang sesuai seleramu. Mungkin, kamu juga bisa menata kamar semirip mungkin dengan kamar lamamu biar ada perasaan familiar.
Pajang foto dengan orang terdekat
Rindu itu berat, terutama, kalau kamu baru saja pindah ke tempat yang cukup jauh dari orang-orang terdekatmu. Salah satu cara untuk membuatnya lebih terasa ringan adalah dengan memajang foto mereka. Oh iya, jangan lupa juga kalau kamu punya foto hewan peliharaan kesayanganmu, memajang foto mereka juga bakalan bikin kamu semangat!
Kenalan dengan tetangga dan ibu kos
Coba mulai kenalan dengan ibu kos dan ajak tetanggamu nongkrong bareng. Bagaimanapun, mereka kan menjadi orang-orang yang tinggal dekat denganmu. Kalau kamu sedang butuh bantuan, misalnya listrik tiba-tiba mati atau AC kamarmu bocor, mereka akan ada untukmu.
Kamu sedang kepikiran mau pindahan kos, atau bahkan pindahan rumah? Tenang #GoBoxinAja semua barang-barangmu, lalu jangan lupa terapkan tips-tips ini ya!