logo
Home
/
Blog
/
gofood
/
8 Kuliner Kota Pahlawan yang Wajib Kalian Coba di GO-FOOD!
8 Kuliner Kota Pahlawan yang Wajib Kalian Coba di GO-FOOD!
gofood / 24 Feb 2024

Selamat hari Pahlawan! Kota Surabaya dikenal dengan sebutan kota Pahlawan. Untuk menyambut hari Pahlawan GO-FOOD memberikan rekomendasi makanan untuk di kota Surabaya.

Ada berbagai macam makanan kuliner khas Surabaya yang sayang jika dilewatkan. Jika tak sempat keluar untuk membeli makanan tentunya GO-FOOD adalah pilihan terbaik untuk membantu Anda. Berikut 7 pilihaan kuliner di kota Surabaya yang bisa Anda pesan melalui GO-FOOD.

Lontong Mie Bu Sindar

Surabaya terkenal dengan ragam kuliner yang menggiurkan. Seperti salah satu kuliner khas Surabaya yang terkenal yaitu Lontong Mie.

Lontong Mie memiliki bahan utama lontong dan mie dengan tambahan tauge dan kuah petis yang segar. Salah satu sajian Lontong Mie yang bisa didapatkan di Surabaya melalui GO-FOOD Surabaya adalah Lontong Mie Bu Sindar.

Kikil Bunda

Lontong Kikil merupakan makanan khas Jawa Timur, khususnya daerah Surabaya. Terbuat dari kikil sapi (kaki sapi) disajikan dengan lontong yang dipotong kecil sebagai pengganti nasi. Lontong Kikil ini disajikan dengan kuah kental sehingga terasa gurih karena menggunakan berbagai macam rempah dan bumbu. Kikil Bunda merupakan salah satu Lontong Kikil yang bisa Anda pesan melalui GO-FOOD Surabaya.

Soto Ayam & Nasi Kuning Ambon Poka

Soto Ayam Surabaya ini dilengkapi dengan bumbu koya, sehingga terasa khas dan berbeda dengan Soto lainnya. Sebagian orang Surabaya menyebutnya dengan Soto Koya. Menggunakan kuah bening kekuningan dengan isi terdiri dari irisan kol, bihun, suwiran ayam kampung, telor rebus dan taburan bubuk koya yang gurih. Temukan Soto Ayam ini di GO-FOOD Surabaya.  

Kuliner lainnya adalah Nasi Kuning Surabaya. Nasi Kuning adalah salah satu variasi dari nasi putih yang sering digunakan sebagai tumpeng. Nasi Kuning disajikan dengan bermacam lauk-pauk khas Indonesia. Seperti Nasi Kuning Ambon Poka yang bisa dipesan melalui GO-FOOD Surabaya.

Spesial Belut Surabaya

Belut mungkin sebagian orang ada yang tidak menyukai, tapi belut goreng adalah makanan yang akan membuat ketagihan bagi yanag belum pernah mencoba. Spesial Belut Surabaya atau sering disebut SBS cukup terkenal di Surabaya. Menu yang disajikan antara lain Pecel Belut Elek, Pecel Belut Goreng, Pecel Belut Biasa dan masih banyak lagi. Nikmati sensasi menyantap belut dengan sambal yang disajikan bersamaan dalam seporsinya. Pesan melalui GO-FOOD Surabaya sekarang juga ya!

Kakkk, Ayam Geprek

Ayam Geprek sudah tidak asing lagi di telinga pecinta kuliner. Ayam Geprek berbeda dengan Ayam Penyet walaupun banyak yang masih mengganggap bahwa keduanya adalah menu yang sama. Ayam Geprek tak hanya sekedar dipenyet melainkan benar-benar digeprek sampai sambal cabai dan bawang putih menyatu sempurna. Cobain nikmatnya Kakkk Ayam Geprek yang ada di Surabaya. Pesan sekarang hanya di GO-FOOD Surabaya.

Almond Crispy

Siapa yang tak kenal dengan Almond Crispy Cheese Surabaya? Almond Crispy saat ini sudah menjadi oleh oleh makanan khas Surabaya yang paling banyak dicari. Kue tipis dengan taburan almond dan keju membuat kue ini terasa nikmat dan renyah. Pesan sekarang hanya di GO-FOOD Surabaya.

Lapis Pahlawan Surabaya

Lapis Pahlawan Surabaya merupakan makanan khas Surabaya yang sering dijadikan oleh-oleh. Kue lapis kukus ini tersedia dalam 3 rasa, original, brownies dan choco pandan. Taburan keju parut di atasnya semakin membuat enak, lembut. Yang membuat kue Lapis ini berbeda adalah terbuat dari tepung singkong yang legit. Namun inilah yang membuat Lapis Pahlawan Surabaya menjadi berbeda da unik. Penasaran ingin mencoba rasanya? Jangan lupa membawa Lapis Pahlawan Surabaya sebagai oleh-oleh dan pesan hanya melalui GO-FOOD Surabaya.