Home/
Blog/
gofood/
Tambah Pengalaman Kuliner Jadi #LebiHepi dengan Pesan GoFood
Hai GoFoodies,
Sebagai pemimpin pasar layanan pesan-antar makanan, GoFood telah berhasil menambah kebahagiaan berbagai momen dengan layanan terbaik sepanjang tahun 2019 untuk pelanggan. Kira-kira ada yang sudah bisa tebak menu apa saja yang paling banyak dipesan di GoFood?
Nah, ada 3 jenis menu selama tahun 2019 yang paling sering dipesan di GoFood. Menunya sangat akrab di kehidupan sehari-hari dan berikut adalah jawabannya:
- Ayam Geprek
Menu ayam geprek ini banyak sekali macam jenis sambalnya. Ada sambal matah, sambal terasi, sambal ijo, dan lainnya. Tak heran kenapa menu ayam geprek ini banyak digemari banyak orang, selain karena menjadi ‘comfort food’ ayam memang bisa dinikmati dalam momen apapun. Menu ayam geprek sukses terjual sekitar 300 juta porsi, jika disusun memanjang hampir setara dengan jarak PP dari Pulau Jawa - Kalimantan. Luar biasa sekali! - Es Kopi Susu
Minuman yang satu ini biasanya paling tidak bisa dilewatkan, terutama buat para pencinta kopi. Ternyata, Es Kopi Susu menjadi salah satu juara tren kuliner di tahun 2019. Tahukah kamu bahwa 15 juta gelas minuman ini telah laku di GoFood dan bisa mengisi 2.5 kali kolam renang standar Olimpiade? Wow, terima kasih atas kontribusinya para pecinta kopi! - Pisang Goreng
Di kategori jajanan, Pisang Goreng jadi jawara. Lebih dari 5 juta Pisang Goreng laris terjual, danika ditumpuk setara dengan 116 kali tinggi Gunung Rinjani. Ini membuktikan kalau cemilan lokal seperti pisang goreng sangat diminati warga +62. Mantul!
Dengan ragam pengalaman kuliner seru di sepanjang tahun 2019, GoFood berkomitmen untuk bikin berbagai momen kamu jadi #LebiHepi melalui fitur-fitur inovatif, 16 juta item menu pilihan, dan kemudahan dalam mengeksplorasi aneka kuliner melalui layanan GoFood.
Selain tren kuliner 2019, ada sedikit bocoran nih buat prediksi makanan yang akan menjadi tren di 2020, yaitu Menu Ikan, Nasi Telor, Bubur Ayam, Minuman Cokelat, Es Regal, Bakwan, Tahu, dan Donat.
Yuk, bikin segala momen kamu jadi #LebiHepi dengan pesan GoFood!
Download insight tren kuliner GoFood di sini.