Sudah tidak asing lagi, Bali adalah destinasi dengan berbagai suguhan hiburan dan makanan. Tidak afdol rasanya pulang tanpa membeli oleh-oleh. Nah bagi kamu para penggemar buah tangan cobalah beragam oleh-oleh khas Bali kekinian dan enak yang wajib bawa pulang!
Setiap tamu yang berlibur ke Bali pasti ingat membawa oleh-oleh khas Bali kekinian, Salah satunya Bali Banana yang lagi ramai dibicarakan. Bentuknya mirip kue artis, yakni berupa cake. Sudah pasti instagrammable dan menggugah selera ya!
Bali Banana sebenarnya merupakan bolu pisang yang lebih mirip dengan cake. Cake tersebut dibuat dengan bahan utama buah pisang. Tak heran kalau aroma pisangnya sangat kuat. Sedangkan teksturnya sangat lembut dan lumer di mulut, Ada beberapa cabang yang tersebar di wilayah bali. Tunggu apa lagi Ayo order oleh-oleh Bali kekinian rekomendasi dari GoFood.
Berbicara tentang oleh-oleh khas Bali, salah satu jajanan yang paling dicari sebagai oleh-oleh cemilan adalah Pie Susu. Kue satu ini terkenal dengan teksturnya yang keras di bagian luar namun lembut dan manis di bagian tengahnya. Di daerah lain, kue yang memiliki konsep seperti ini tidak banyak, sehingga kue ini menjadi salah satu oleh-oleh paling khas Bali.
Tidak diragukan lagi, Pie Susu Dhian adalah yang paling terkenal bahkan hingga keluar pulau Bali. Untuk mendapatkan Pie Susu Dhian ini kalian bisa langsung order di aplikasi GoFood. Jangan sampai kehabisan oleh-oleh Bali yang hits ini.
Sore hari enaknya menyeduh secangkir teh sambil mencicipi kue lapis legit yang lembut, Kue lapis berbentuk persegi panjang, dengan permukaan yang berwarna cokelat muda keemasan dengan aroma mentega yang wangi menggugah selera.
Rasanya pun tak terlupakan. Tekstur yang lembut, rasa manis yang gak berlebihan sehingga ringan dan alami di mulut. Makin nikmat disantap bersama keluarga dan teman-teman. Kue lapis legit ini sangat diminati wisatawan ketika berlibur ke Bali, oleh-oleh khas Bali satu ini banyak tersedia di gerai toko oleh-oleh seperti Krisna, Erlangga dan tentunya secara online melalui aplikasi GoFood.
Siapa sih yang nggak tau Ayam Betutu khas Gilimanuk? Resto yang berada di Bali ini bisa menjadi go to destination untuk kamu yang suka ayam dengan bumbu pedas khas Bali atau biasa disebut base genep. Genep adalah bumbu yang dibuat menggunakan campuran dari bawang merah, bawang putih, cabai, jahe, ketumbar, kemiri, dan daun salam. Ayam betutu ini di buat dengan rempah yang sangat gurih, Semua ini membuat Ayam Betutu khas Gilimanuk menjadi makanan Bali hits yang wajib kamu cicipi! Ayam Betutu khas Gilimanuk ini bisa juga menjadi oleh-oleh khas Bali.
Kalau udah ngebayangin wisata kuliner di Bali, pasti gak jauh-jauh dari menu yang berhubungan dengan Babi! Ternyata bukan pemain baru loh! Tetep Naughty Nuri’s rajanya Pork Ribs. Sejak tahun 1995, Naughty Nuri’s sudah membuka warungnya yang pertama di Ubud dan sekarang sudah ada 2 cabang!
Naughy Nuri’s terlihat layaknya warung tradisional dengan konsep menggunakan elemen kayu dan bambu. Menu andalan dari Naughty Nuri’s yang sudah melegenda adalah Pork Spare Ribs yang dilumuri dengan kombinasi bumbu BBQ dan rempah-rempah khas Bali. Daging dari ribs yang dibakar sangat lembut dan seakan lepas dari tulang tanpa usaha. Peringatan: Satu porsi tidak cukup jadi bawalah pulang pork ribs Naughty Nuri’s kembali ke kota anda sebagai oleh-oleh khas Bali kekinian !
Mengakhiri liburan bukan merupakan perasaan yang paling bahagia. Akan tetapi kita selalu bisa membawa sebagian dari Bali untuk kita bawa pulang. Oleh-oleh khas Bali seakan-akan tidak ada habisnya dari mulai Pie Susu sampai Ayam Betutu. Oleh-oleh khas Bali akan selalu mengingatkan kita kepada masa-masa indah liburan.
Daftar diatas merupakan beberapa oleh-oleh khas Bali kekinian dan juga nikmat yang harus kamu cicipi. GoFood siap membantu kamu untuk merasakan pengalaman kuliner terbaik di pulau dewata Bali.
Tunggu apalagi? Yuk Install aplikasi Gojek sekarang dan santap Oleh-oleh khas Bali dengan GoFood!