logo
Home
/
Blog
/
gofood
/
#PetualanganKuliner: Semarak Keberagaman Kuliner Terbaik Anak Bangsa
#PetualanganKuliner: Semarak Keberagaman Kuliner Terbaik Anak Bangsa
gofood / 24 Feb 2024

Hi, Go Foodies!

Kuliner Nusantara memang nggak ada habisnya. Perpaduan rasa dan percampuran berbagai tradisi dalam masakan Indonesia sudah jadi bukti bahwa kita adalah bangsa yang terbuka pada keberagaman. Sebagai bentuk apresiasi dari keberagaman kuliner Indonesia, GoFood menginisiasi program #PetualanganKuliner bersama dengan Wonderful Indonesia, Discovery Asia Pasifik, dan dua Food Vlogger ternama Indonesia Nexcarlos dan Mgdalenaf.

Pada program #PetualanganKuliner, GoFood menampilkan kuliner anak bangsa terbaik di banyak kota di Indonesia. Inisiatif ini bertujuan untuk mempromosikan kuliner Indonesia ke kancah Nasional dan Internasional. Dalam #PetualanganKuliner, GoFood akan mengajak para penikmat kuliner berkeliling Indonesia dan memperkenalkan berbagai jenis kuliner Nusantara. Dengan lebih dari 12 juta menu yang ditawarkan lebih dari 500.000 mitra merchant di Asia Tenggara, GoFood mengurasi kuliner UMKM terpilih untuk disajikan. Hasil kurasi tersebut diperkenalkan di dalam program #PetualanganKuliner yang merupakan sebuah kolaborasi menyeluruh antar para aktor lintas sektor - termasuk pemerintah, kanal media internasional, influencer, dan pebisnis kuliner nasional Indonesia.

Melalui program #PetualanganKuliner, GoFood membantu perluasan akses pasar bagi para mitra merchant UMKM Indonesia. Perkenalkan keunikan ragam kuliner anak bangsa lewat program #PetualanganKuliner, GoFood ingin mendorong pertumbuhan para mitra merchant UMKM dengan memberikan akses yang lebih luas terhadap pasar hingga dapat berkontribusi terhadap roda perekonomian. Komitmen GoFood sebagai pionir serta pemimpin layanan pesan-antar makanan untuk meningkatkan skala bisnis mitra merchant UMKM merupakan dasar dari kolaborasi ini untuk dapat memberikan eksposur yang lebih luas kepada para mitra merchant GoFood. 

Untuk informasi lebih lanjut dari masing-masing serial #PetualanganKuliner, yuk cek link di bawah ini:

Pokoknya, ikuti terus #PetualanganKuliner, rasakan langsung lezatnya lewat petualangan Nexcarlos dan Mgdalenaf. Kamu akan makin dibuat bersyukur dan bangga jadi bagian dari bangsa yang kaya banget budaya kulinernya, seperti Indonesia.