logo
Home
/
Blog
/
gofood
/
Warung Nagih: roti bakar yang bikin nagih
Warung Nagih: roti bakar yang bikin nagih
gofood / 24 Feb 2024

Menyebut nama Warung Nagih terdengarnya unik dan membuat rasa penasaran. Mengusung nama warung, Warung Nagih atau sering disingkat menjadi Wargih ini benar-benar warung di ruang terbuka tanpa ac. Walaupun kesannya nggak sekece kafe pada umumnya tapi Wargih ini nyaman dan asyik dijadikan tempat ‘nongkrong-nongkrong cantik’.

Wargih baru buka sore hari dan biasanya begitu warung dibuka langsung dipadati pembeli. Karena jam buka Wargih bersamaan dengan usainya jam kerja nggak heran yang datang kesini rata-rata pekerja kantoran dan mahasiswa. Sambil menunggu macet sepulang kerja warung ini bisa dijadikan pilihan untuk bersantai sejenak. Tapi siap-siap masuk dalam antrian daftar tunggu karena warung ini hampir tak pernah sepi.

Wargih hampir mirip dengan warung roti bakar tenda pinggir jalan yang biasa ditemui ketika menjelang sore. Hanya saja Wargih ini mengemasnya menjadi lebih modern dan nyaman. Kondisi ini yang membuat pengunjung betah berlama-lama hingga jarang sekali terlihat meja kosong.

Hidangan yang disajikan hampir sama dengan warung roti bakar tenda kebanyakan, hanya di Wargih roti bakarnya dikemas dengan varian topping menarik dan berbeda dari biasa. Harganya cukup terjangkau, untuk roti bakar nutella diberi harga 8000 rupiah.

Ada banyak pilihan menu seperti roti bakar marshmallow, roti bakar toblerone, roti bakar silverqueen, roti bakar nutella, roti bakar ovomaltine, dan masih ada beberapa pilihan topping lainnya. Ingin lebih meriah?  Kamu bisa memadukan dua topping berbeda secara bersamaan, seperti coco crunch, corn flakes, oreo, keju dan lainnya. Wargih memberikan dua pilihan roti yaitu roti maryam dan roti tawar. Tak cuma roti bakar , wargih juga menyediakan pisang bakar, dimsum, nachos, chicken wings, kue cubit dan lainnya.

Kekuatan social media dimanfaatkan oleh sang pemilik Wargih. Seperti di Instagram, Wargih membuat hastag menarik misalnya saja #bahayanagih #korbanketagihan dan #infonagih. Hastag-hastag tersebut jika dicari akan menampilkan foto-foto menu menarik menggugah selera. Siapa yang penasaran ingin ikutan ketagihan di Wargih?