logo
GoInvestasi
Help /goinvestasi /
Why do mutual funds withdrawal take up to 7 business days?
Kenapa pencairan reksa dana membutuhkan hingga 7 hari kerja?

Ada prosedur yang harus diikuti untuk menarik dana. Dana yang telah diinvestasikan dalam reksa dana tidak lagi dalam bentuk uang tunai yang dapat ditarik sewaktu-waktu, karena dana tersebut akan berbentuk aset seperti saham, obligasi, atau deposito, yang dibeli dan dikelola oleh Manajer Investasi reksa dana tersebut.

Jadi, saat kamu menjual reksa dana, dana tersebut tidak langsung masuk ke rekening bank kamu. Manajer Investasi reksa dana perlu menjual saham/obligasi/deposito yang telah dibeli, kemudian merekapitulasi berapa banyak reksa dana yang terjual pada hari itu, yang kemudian akan dicatat dan diadministrasikan oleh Bank Kustodian. Setelah itu, dana dapat ditransfer ke rekening bank investor. Proses ini membutuhkan waktu, dan tidak dapat diselesaikan dalam satu hari.

OJK memberikan waktu maksimal 7 hari kerja (tidak termasuk akhir pekan dan hari libur nasional) untuk proses pencairan.