Kasus yang Dapat Diajukan
Sebagai salah satu langkah dari #AmanBersamaGoPay, GoPay menghadirkan program Jaminan Saldo Kembali untuk memberikan perlindungan ekstra di mana kamu bisa mengajukan klaim pengembalian atas saldo mu yang hilang di luar kendali kamu yang disebabkan oleh hal-hal berikut:
Catatan: Pengajuan klaim tidak menjamin adanya pengembalian saldo. Permintaan pengembalian saldo hanya dipenuhi bila kasus memenuhi syarat dan ketentuan program Jaminan Saldo Kembali. Untuk saat ini, kami tidak memberikan pengembalian saldo untuk laporan kasus penipuan jual beli, penipuan karena iming-iming hadiah, atau jika kamu telah membagikan kode OTP/PIN/Login Link ke orang lain.
Perlu diketahui, kasus saldo hilang tidak dapat diajukan jika:
Data yang Dibutuhkan untuk Klaim
Sebelum kamu mengajukan klaim Jaminan Saldo Kembali, pastikan terlebih dulu hal-hal berikut:
Agar klaim berhasil, kami perlu memverifikasi identitas kamu, pastikan kamu mengisi data pribadi dengan benar serta menyertakan informasi eKTP di form melalui halaman Bantuan (pada menu Profil Saya) di aplikasi Gojek dengan menekan tombol Hubungi Kami* di bawah artikel ini.
Selanjutnya, kami akan segera menghubungi kamu setelah memproses klaim yang telah kamu lakukan. Jika kamu memenuhi syarat dan ketentuan program yang berlaku, kami akan mengembalikan saldo yang hilang