logo
GoCar
Help /gocar /
GoCar SafeTrip Basic Insurance
Asuransi PerjalananAman Basic penumpang GoCar

Kami selalu berupaya untuk memberikan pengalaman terbaik untuk kamu dengan memperhatikan kenyamanan dan keamanan kamu ketika menggunakan layanan Gojek, termasuk memastikan bahwa kamu telah terlindungi sepenuhnya ketika menggunakan layanan GoCar dari musibah kecelakaan yang mungkin terjadi.Oleh karena itu Gojek bekerjasama dengan Bang Jamin dan Oona Insurance Indonesia menyediakan layanan asuransi bagi Pelanggan GoCar. Saat sedang dalam perjalanan bersama GoCar, kamu akan secara otomatis mendapatkan manfaat perlindungan asuransi mulai dari penjemputan hingga tiba di lokasi tujuan.

Biaya premi (Iuran Wajib) sudah termasuk dalam biaya perjalanan yang kamu bayarkan, sehingga kamu tidak akan dikenakan biaya tambahan.

I. Manfaat dan nilai pertanggungan apa saja yang saya dapatkan?

Berikut adalah detail mengenai manfaat dan nilai pertanggungan yang akan kamu dapatkan:

  • Meninggal Dunia (Rp50.000.000) 
  • Cacat Tetap (maksimal Rp50.000.000) 
  • Biaya Pengobatan (maksimal Rp25.000.000) 
  • Santunan biaya pemakaman (Rp4.000.000) 
  • Biaya penggantian pertolongan pertama pada kecelakaan (Rp1.000.000) 
  • Biaya penggantian ambulans & transportasi lainnya (Rp500.000)
  • Santunan kehilangan biaya pribadi karena pencurian/ perampokan (Rp1.000.000)

II. Siapa saja yang termasuk dalam perlindungan asuransi ini?

Pihak yang dilindungi dalam asuransi ini adalah maksimal 2 (dua) penumpang yang sedang berada dalam kendaraan. 

III. Bagaimana cara saya mengajukan klaim?

Kamu dapat mengunjungi https://bangjamin.com/id/login, memasukan nomor HP,  OTP, dan membuat klaim pada menu “Klaim Saya” 

IV. Dokumen apa saja yang dibutuhkan untuk pengajuan klaim?

Ada beberapa dokumen yang kamu butuhkan untuk pengajuan klaim, yaitu: 

Dokumen wajib:

  • ID Pelanggan/KTP
  • Rincian Kronologi (termasuk Tanggal, Waktu, dan Tempat Kecelakaan)

Meninggal dunia karena kecelakaan dan santunan biaya pemakaman:

  • Surat keterangan meninggal dari pihak berwenang setempat
  • ID/ KTP Ahli Waris
  • Kartu keluarga
  • Berita Acara Kepolisian (BAP) jika kejadian tersebut disebabkan oleh kecelakaan lalu lintas
  • Surat keterangan meninggal dari rumah sakit (jika meninggal di rumah sakit)
  • Dokumen medis pendukung - Hasil Rontgen, MRI, Lab (jika ada)

Cacat Tetap Permanen karena kecelakaan:

  • Resume Medis
  • Berita Acara Pemeriksaan Kepolisian (BAP) jika kejadian disebabkan oleh kecelakaan lalu lintas
  • - Dokumen medis pendukung - Hasil Rontgen, MRI, Lab (jika ada)

Biaya Pengobatan karena kecelakaan:

  • Resume Medis
  • Rincian biaya/invoice untuk perawatan di rumah sakit/perawatan tradisional
  • Dokumen medis pendukung - Hasil Rontgen, MRI, Lab (jika ada)
  • Sertifikasi Perawatan Tradisional

Biaya penggantian ambulans & transportasi lainnya:

  • Invoice Ambulans

Biaya penggantian pertolongan pertama pada kecelakaan:

  • ID/ KTP Pihak Yang Membantu
  • Surat Pernyataan
  • Invoice Biaya Pertolongan Pertama

Santunan kehilangan biaya pribadi karena pencurian/ perampokan:

  • Laporan Polisi
  • Bukti foto kekerasan fisik

V. Adakah batas waktu untuk pengajuan klaim?

Ada. Anda wajib melaporkan klaim paling lambat 30 (tiga puluh) hari kalender sejak tanggal kejadian melalui https://bangjamin.com/id/login. Kemudian Anda wajib melengkapi dokumen klaim paling lambat 45 (empat puluh lima) hari kalender sejak tanggal pelaporan pertama.

VI. Waktu yang dibutuhkan untuk proses klaim

  • Bang Jamin akan memverifikasi dokumen klaim dalam 1 hari kerja setelah semua dokumen diterima secara lengkap.
  • Bang Jamin akan menyetujui dan membayarkan klaim dalam 3 hari kerja setelah dokumen diverifikasi.

VII. Ke mana saya harus menghubungi saat butuh bantuan lebih lanjut?

  • Kamu dapat menghubungi Bang Jamin melalui:
    Telepon 150120
  • WhatsApp: 0812-8626-1100
  • Email: hello@bangjamin.com

Waktu Operasional: Senin - Jumat (08.00-17.00)

Semoga artikel ini dapat membantu kamu untuk mengetahui semua informasi mengenai asuransi keselamatan penumpang GoCar.Selalu berhati-hati di jalan dan selamat berkendara bersama GoCar!